Home » Daerah » Penilaian TOGA Tingkat Desa: lsaq Busur Sajikan Jamu Tradisional

Penilaian TOGA Tingkat Desa: lsaq Busur Sajikan Jamu Tradisional

11.03.2022
Share Berita

SUARAPUBLIK.CO.ID – Bener Meriah | Tim kesehatan dari Puskesmas Bukit hadir dalam penilaian Taman Obat Keluarga [TOGA] tingkat desa berlangsung di Polindes Desa Isaq Busur, Kecamatan Bukit, Kabupaten Bener Meriah, Kamis [3/11/2022].

Reje Kampung Isaq Busur, KHalidin menyampaikan dalam sambutannya, “Selamat datang dari Pukesmas kecamatan dan selamat datang di desa  kami, Isag Busur ini”.

“Inilah desa kami, semoga apa yang diprogramkan pemerintah agar bisa kami laksanakan sebagai mana mestinya”, jelas Reje Isaq Busur dengan singkat.

Sementara itu, Niken Damayanti sebagai Kasubag Tata Usaha [TU] Puskesmas Bukit, “Kami dari Puskesmas akan mengirim perwakilan untuk menilai perlombaan TOGA”.

“Ke desa-desa dan tidak semua desa disambut meriah, seperti Desa Isaq Busur ini sangat meriah sekali dimeriahkan dengan tradisi Gayo Pukul Canang”, jelasnya.

Sementara itu, Ketua TP PKK Desa lsaq Busur, Rahmadaniati, S.Pd.I., M.Pd., menyampaikan, “Semoga desa-desa lain bisa memanfaatkan Toga, dan terima kasih kepada Tim Kesehatan dari Puskesmas Kecamatan Bukit yang sebulan sekali memberi arahan dan bimbingan kepada desa kami, dan semoga diharapkan berkelanjutan”, imbuh Rahmadaniati.

“Harapan saya semoga Desa Isaq Busur ini bisa memanfaatkan taman-taman jadi Tanaman Obat Keluarga”, terang Rahmadaniati.

Lebih lanjut lagi Ibu Khasanah AR Isaq Busur juga menyediakan jamu tradisionil dan khasiatnya untuk menjaga stamina tubuh dan bisa mengeluarkan angin dari dalam tubuh, adapun bahan-bahan yang disediakan yaitu: kunyit, jahe, telor. Dan, bumbunya seperti: merica, bawang putih, maja kani, buah pala, gula aren dan asam Jawa yang disertai bedak param, pilish dan untuk mandi paring, jelas ibu Khasanah. [Wan Kurnia]


Share Berita

POPULER

TERKAIT

Berita Terbaru

Pj. Bupati Bener Meriah Resmikan PAUD Abdullah Al-Adani di Pantan Lues

Pj. Bupati Bener Meriah Resmikan PAUD Abdullah Al-Adani di Pantan Lues

SUARAPUBLIK.CO.ID - Bener Meriah | Penjabat [Pj.] Bupati Bener Meriah, Drs. Haili Yoga, M.Si., didampingi Pj. Ketua TP-PKK dan Bunda PAUD Ny. Risnawati Haili Yoga meresmikan PAUD Abdullah Al-Adani yang berlokasi di Kampung Pantan Lues, Kecamatan Gajah Putih setempat,...

About the Author

Redaksi

Comments

0 Komentar

Kirim Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *