
SUARAPUBLIK.CO.ID, Bener Meriah | Wakil Bupati Bener Meriah Dailami lakukan peninjauan perbaikan jalan akses dan Tempat Pembuangan Akhir Sampah di Kampung Uber-Uber Kecamatan Mesidah (06/05/2021).
Kegiatan itu lakukan untuk memastikan akses masyarakat ke wilayah Mesidah mudah. Selain itu mengevaluasi pembuangan sampah agar tidak terhambat akibat beberapa badan jalan mengalami kerusakan, sehingga menyulitkan kendaraan truk sampah Dinas Lingkungan Hidup dan Pertamanan Bener Meriah untuk mengangkut sampah ke TPA itu.
Saat peninjauan tersebut, satu unit alat berat sedang beroperasi membersihkan tanah dari badan jalan dan melebarkan akses jalan dibantu beberapa petugas lapangan.
Wakil Bupati mengatakan Pemkab Bener Meriah sedang konsen dalam pengelolaan sampah. “Kita ingin jangan ada hambatan dalam pengangkutan sampah dari hulu ke hilir,” ucapnya. [Wan Kurnia]
0 Komentar