Home » Politik » Asrizal H Asnawi: Karang Taruna Lokomotif Peran Pemuda Membangun Daerah

Asrizal H Asnawi: Karang Taruna Lokomotif Peran Pemuda Membangun Daerah

04.01.2021
Share Berita

SUARAPUBLIK.CO.ID – Karang Baru | Anggota Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Aceh(DPRA) Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN), Asrizal H Asnawi menyebut, peran pemuda cukup signifikan dalam pembangunan nasional.

Termasuk, kata dia, peran strategis dalam membantu pemerintah menapakkan derap pembangunan daerah. Apalagi, pemuda yang tergabung dalam Karang Taruna di Kabupaten Aceh Tamiang.

“Karang Taruna ini salah satu lokomotif pembangunan daerah. Karenanya, harus disupport sesuai tugas dan fungsinya,” sebut Asrizal H Asnawi, disela kegiatan masa reses I Anggota DPRA di Jagoci Caffe, Karang Baru, Kamis, 1 April 2021.

Wakil Ketua PAN Aceh ini mengatakan, tujuan reses adalah menyerap aspirasi masyarakat agar disampaikan kepada Pemerintah Aceh, sehingga tertampungnya program harapan rakyat nantinya.

Lain itu, Asrizal mengapresiasi Karang Taruna Aceh Tamiang yang kian kompak dibawah kepemimpinan saudara Joko Sudirman selaku ketua dan Husni Mubarak, sebagai sekretaris.

Terkait kepemudaan, Asrizal menjelaskan, ditahun 2022 nantinya, dirinya telah mengusulkan tiga kegiatan kepemudaan melalui Pemerintah Aceh, yakni Pelatihan Mitigasi Bencana, Leadership Pemuda dan Enterpreunership.

“Daerah kita rawan bencana. Karenannya, diperlukan adanya pemahaman kebencanaan. Begitu pula dengan kepemimpinan serta kewirausahaan pemuda,” jelas putra sulung Alm H Asnawi Ali ini.

Diakui Asrizal, potensi kaum muda cukup mumpini. Hanya saja, perlu didorong agar keterampilan yang dimiliki bisa tersalurkan sebagaimana mestinya.

Terlebih, lanjut dia, pemilih muda adalah angka paling potensial dalam ranah politik. Untuk itu, potensi ini perlu diperhatikan tidak hanya tatkala agenda politik semata.

“Inilah yang perlu kita perjuangkan bersama, agar potensi kaum muda mendapat perhatian lebih dari pemerintah, sehingga berdaya guna,” tandas Asrizal H Asnawi.

Sementara, Ketua Karang Taruna Aceh Tamiang, Joko Sudirman menyampaikan terima kasih kepada Asrizal H Asnawi, telah memberikan kesempatan perdana bagi pihaknya, dalam masa reses I DPRA sejak 1-8 April 2021.

“Kesempatan reses pertama hari ini digunakan bertemu Karang Taruna, ini luar biasa. Kesempatan ini kita pergunakan untuk menyampaikan aspirasi,” kata Joko.

Joko berharap, Asrizal menyerap aspirasi ini dan bisa diperjuangkan lewat APBA baik ditahun 2022 maupun tahun mendatang, sehinga program kemitraan dan pembinaan bisa terwujud.

Reses I Anggota DPRA Asrizal H Asnawi dihadiri 40 orang pengurus Karang Taruna Kabupaten Aceh Tamiang, pengurus kecematan dan perwakilan Karang Taruna tingkat desa. Berlangsung penuh keakraban dan mematuhi protokol kesehatan. [SP-02]


Share Berita

POPULER

TERKAIT

Berita Terbaru

696 anggota PPS Dilantik di GOR Kabupaten Bener Meriah

696 anggota PPS Dilantik di GOR Kabupaten Bener Meriah

SUARAPUBLIK.CO.ID - Bener Meriah | Ketua Komisi Independen Pemilihan [KIP] Kabupaten Bener Meriah, Khairul Akhyar, S.E., melantik 696 anggota Panitia Pemungutan Suara [PPS] untuk Pemilihan Umum [Pemilu] 2024. Pelantikan anggota PPS tersebut bertempat di GOR Kecamatan...

KIP Kabupaten Bener Meriah Gelar Uji Publik di Aula Serdakab

KIP Kabupaten Bener Meriah Gelar Uji Publik di Aula Serdakab

SUARAPUBLIK.CO.ID - Bener Meriah | Komisi Independen Pemilihan [KIP] Kabupaten Bener Meriah mengelar uji publik rancangan penataan daerah pemilihan dan alokasi kursi anggota DPRK Bener Meriah dalam Pemilihan Umum Tahun 2024 di Aula Setdakab setempat, Rabu...

About the Author

Redaksi

Comments

0 Komentar

Kirim Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *