Home » Kriminal » Terduga Teroris di Aceh Rencanakan Perakitan Bom

Terduga Teroris di Aceh Rencanakan Perakitan Bom

01.23.2021
Share Berita

Keterangan Foto:
Ilustrasi [Net]

SUARAPUBLIK.CO.ID, Banda Aceh | Lima orang terduga teroris yang ditangkap Densus 88 Anti Teror, ternyata akan merakit bom.

Kabid Humas Polda Aceh, Kombes Pol Winardy menyebut, mereka berencana membuat bom yang akan digunakan untuk aksi teror di wilayah Aceh.

“Dari mereka (terduga) diamankan sejumlah barang bukti diantaranya bahan pembuatan bom,” kata Winardy dalam keterangan persnya, Sabtu 23 Januari 2021.

Barang bukti lain yang ditemukan berupa; 1 kg pupuk kalium nitrat, 250 gram the organic stop actived charcoal (bubuk arang aktif).

Selanjutnya, satu botol (2.000 pcs) peluru gotri silver cosmos 6mm, beberapa potongan pipa besi sebagai alat pembuatan dan isi bom.

“Bahan tersebut adalah bahan pembuatan bom serta ditemukan beberapa dokumen yakni buku catatan sebagai penyampaian pesan yang berisi ancaman terhadap TNI/Polri, Pemerintah Pusat dan Pemerintah Aceh,” papar Kombes Pol Winardy. [SP-02]


Share Berita

POPULER

TERKAIT

Berita Terbaru

Ganjar-Mahfud Didukung 1.300 Organisasi Relawan

Ganjar-Mahfud Didukung 1.300 Organisasi Relawan

SUARAPUBLIK.CO.ID – Nasional | "Alhamdulillah saat ini sudah ada 1300-an lebih organisasi relawan yang mendaftar dan akan terus bertambah. Ini membuktikan antusiasme rakyat untuk mendukung dan memenangkan pasangan Ganjar-Mahfud sangatlah tinggi," Ketua DPP PDIP, Puan...

About the Author

Redaksi

Comments

0 Komentar

Kirim Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *