Home » Nasional » Brimob Kompi 03 Batalyon B Pelopor Sosialisasi Karhutla kepada Masyarakat Bener Meriah

Brimob Kompi 03 Batalyon B Pelopor Sosialisasi Karhutla kepada Masyarakat Bener Meriah

03.17.2021
Share Berita

SUARAPUBLIK.CO.ID, Bener Meriah | Dalam upaya mencegah terjadinya Kebakaran Hutan dan Lahan, Personel Kompi 3 Batalyon B Pelopor bersama TNI Koramil Wih Pesam melaksanakan patroli dialogis sekaligus melakukan sosialisasi pencegahan pembakaran Hutan dan Lahan di Kecamatan Wih Pesam Kabupaten Bener Meriah, Rabu [17/03/2021].

Komandan Batalyon B Pelopor AKBP Ahmad Yani melalui Komandan Kompi 3 Iptu Tri Andiana  mengatakan patroli dialogis ini dalam rangka mengantisipasi Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di Wilayah Aceh khususnya di Kabupaten Bener Meriah.

“Kegiatan patroli ini harus terus kita lakukan mengingat cuaca saat ini sudah mulai panas. Kita tidak ingin kecolongan, makanya harus rutin lakukan patroli. Serta mensosialisasikan kepada warga masyarakat tentang larangan membakar hutan dan lahan,” ujar Iptu Tri.

“Kita harus bersama-sama mencegah Karhutla, karena dampaknya akan merugikan kita semua. Maka itu, masyarakat juga kita minta jika menemukan orang yang dengan sengaja ataupun tidak sengaja membakar lahan atau hutan segera laporkan kepada Kami,” imbuh Iptu Tri.

“Kami mengajak seluruh lapisan masyarakat Bener Meriah tetap merawat hutan demi terjaga kelestariannya guna kelangsungan hidup makhluk hidup dan demi anak cucu ke depan nantinya. Serta selalu mematuhi protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah,” tutup Iptu Tri. [Wan Kurnia]


Share Berita

POPULER

TERKAIT

Berita Terbaru

Ganjar-Mahfud Didukung 1.300 Organisasi Relawan

Ganjar-Mahfud Didukung 1.300 Organisasi Relawan

SUARAPUBLIK.CO.ID – Nasional | "Alhamdulillah saat ini sudah ada 1300-an lebih organisasi relawan yang mendaftar dan akan terus bertambah. Ini membuktikan antusiasme rakyat untuk mendukung dan memenangkan pasangan Ganjar-Mahfud sangatlah tinggi," Ketua DPP PDIP, Puan...

About the Author

Redaksi

Comments

0 Komentar

Kirim Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *